Kerjasama Bisnis TG:@LIUO9527
Posisi saat ini: Rumah / Pesan / Waktu Mepet, Persebaya Perlu Adaptasi Cepat Sebelum Uji Coba di Australia

Waktu Mepet, Persebaya Perlu Adaptasi Cepat Sebelum Uji Coba di Australia

Penulis:Wartawan Olahraga Tanggal:2025-07-09 12:30:03
Dilihat:5 Pujian
Pemain Persebaya Milos Raickovic, Risto Mitrevski, Dejan Tumbas. (Bola.comAditya Wany)

Perth - Persebaya Surabaya tidak memiliki banyak waktu selama di Australia. Bruno Moreira dkk. dipaksa untuk cepat beradaptasi agar bisa tampil apik dalam laga uji coba.

Tim berjulukan Bajul Ijo itu berangkat dari Surabaya pada Minggu (6/7/2025) dan tiba di Perth, Australia Barat, Senin (7/7/2025). Pada hari yang sama, mereka mulai berlatih sampai Selasa (8/7/2025).

Hanya dua hari saja untuk beradaptasi. Sebab, Persebaya Surabaya bakal berduel melawan Football West All Star di Sam Kerr Football Center, Perth, Rabu (9/7/2025) malam.

“Kami menjalani sesi yang sangat bagus, pemulihan pada pagi hari dan berlatih di lapangan. Lapangan dalam kondisi yang sangat bagus. Cuacanya juga lembab. Namun, para pemain berlatih dengan fantastis,” ungkap Eduardo Perez, pelatih Persebaya.

 


Dua Kali Berlatih

Pelatih Persebaya Surabaya, Eduardo Perez (kiri), memimpin sesi latihan perdana timnya di Lapangan ABC Kompleks Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin (23/6/2025 malam WIB. (Bola.com/Aditya Wany)

Selama berada di Perth, para pemain Persebaya menjalani sesi latihan dua kali sehari, sama dengan jadwal mereka di Gelora Bung Tomo. Mereka akan berlatih di Sam Kerr Football Centre, lapangan yang sama dengan pertandingan.

Tim lawan yang akan dihadapi juga tidak akan mudah. Football West All Star berisikan para pemain terbaik National Premier League WA alias kasta kedua Australia.

Lingkungan dan cuaca di tempat baru jadi tantangan. Australia saat ini memasuki musim dingin dengan suhu berpotensi di bawah 10 derajat celsius. Hal ini sangat kontras dengan suhu rata-rata Surabaya yang berada di atas 30 derajat celsius.

“Lapangannya sangat bagus, rumputnya sangat pendek, agak berbeda dengan yang ada di Indonesia. Namun, saya rasa bagi kami juga, saya sangat menyukainya karena kami dapat bermain cepat,” ujar Perez.

 


Bakal Disaksikan Bonek

Aksi Bonek, suporter Persebaya, di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. (Bola.com/Aditya Wany)

“Itu salah satu hal yang ingin kami lakukan. Saya rasa perasaan kami terhadap lapangan sangat bagus. Kami memiliki waktu yang cukup untuk beradaptasi dengan lapangan ini,” imbuh pelatih asal Spanyol tersebut.

Pertandingan ini juga akan disaksikan suporter Bonek yang ikut berangkat dalam tur pramusim Persebaya di Australia. Selain itu, pertandingan siaran langsung akan tersedia melalui Vidio dan Indosiar.

Kunjungan Persebaya ke Perth tahun ini merupakan perayaan ulang tahun ke-35 program sister province antara Jawa Timur dan Australia Barat.

Komentar

Kirim komentar
Galat kode pemeriksaan, silakan masukkan kembali
avatar

{{ nickname }}

{{ comment.created_at }}

{{ comment.content }}

IP: {{ comment.ip_addr }}
{{ comment.likes }}